Anime Action adalah anime genre yang paling dicari-cari oleh penonton anime beginner maupun veteran, wibu dan otaku, dan lainnya.
Genre Action merupakan
genre yang meliputi pertarungan, perkelahian dan tembak tembakan, genre
ter-hits dari seluruh genre kalo menurut saya. meskipun para beginner biasanya lebih suka genre ecchi :v. ada anime action comedy, anime action romance, anime baru pun juga ada.
Oke, ga usah basa-basi,
berikut adalah anime terbaik bergenre Action menurut ane :
1. Full Metal Alchemist:
Brotherhood
Dimana sesuatu
didapatkan, ada beberapa yang harus direngut sebagai bayaran.
Yup, Full Metal
Alchemist atau Hagane no Renkinjutusushi menceritakan
petualangan Alphonse bersaudara Ed dan Eric yang dimulai akibat ritual
terlarang yang dilakukan oleh Alphonse Bersaudara, yang menyebabkan Eric
kehilangan tubuh nya demi membangkitkan ibu nya dari kematian.
Rating 9.25 [MyAnimeList]
2. Hunter x Hunter
(2011)
Bermula di dunia yang
didalamnya ada beberapa orang yang bertitel sebagai Hunter, yang mempunyai hak
dan keinginan untuk mencari barang, harta, maupun daerah tak terjamah. Gon yang
berusia 12 tahun berencana mengikuti jejak ayahnya yang ingin menjadi hunter,
dan akhirnya memutuskan untuk pergi dari desa dan mengikuti ujian seleksi
Hunter.
Rating 9.12 [MyAnimeList]
3. Code Geass : Hangyaku
no Lelouch
Lelouch adalah seorang
yang lahir dari keturunan Britanian yang menguasai Jepang pada
tahun 2010, dan akhirnya nama Jepang dirubah menjadi Area 11. Suatu
ketika Lelouch mendapati dirinya berada ditengah pertarungan antara Britania
dan Pemberontak Kemerdekaan Jepang, dan berhasil melarikan diri yang akhirnya
berjumpa dengan gadis misterius C.C. dan memberikannya
kekuatan Geass.
Rating 8.79 [MyAnimeList]
4. Boku no Hero
Academia
Suatu hari dimana dunia
dipenuhi oleh orang orang yang mempunyai kekuatan super yang beragam jenis,
Midoriya Izuku yang mengagumi seorang pahlawan yang disebut All Might dan
terobsesi menjadi seorang pahlawan, mendapati dirinya ternyata tidak memiliki
kekuatan sama sekali.
Namun setelah beberapa
waktu, akhirnya Izuku dipertemukan dengan idolanya All Might dan
mendapat pewarisan kekuatan yang disebut One for All.
Rating 8.43 [MyAnimeList]
5. One Punch Man
Saitama adalah orang
biasa yang sangat biasa sekali, namun ia ingin menjadi pahlawan super. Demi
mewujudkan mimpinya itu, ia berlatih kebugaran fisik selama 3 tahun, menjadi
botak, berotot dan mempunyai kekuatan super!
Rating 8.75 [MyAnimeList]
6. Tengen Toppa Guren
Laggan
Simon tinggal di sebuah
desa yang terletak dibawah tanah, bersama Kamina yang mempunyai jiwa bebas,
Kamina membuat Simon dan kawan kawannya mencari cara untuk pergi dari desa
tersebut untuk melihat dunia luar, dan kegigihan Simon membuatnya menemukan
sebuah robot kecil seperti bor bernama Laggan.
Rating 8.75 [MyAnimeList]
7. Fate / Zero
Perang Cawan Suci atau Holly Grail War,
dilakukan demi mewujudkan keinginan masing masing pihak, yang terdiri
dari Master dan Servant. Dimana harus tersisa 1
pihak pemenang yang berhasil bertahan hidup, membunuh dan bertarung melawan
pihak pihak lainnya, demi mendapatkan Holly Grail untuk
mewujudkan keinginannya.
Rating 8.46 [MyAnimeList]
8. Kiseijuu : Sei no
Kakuritsu
Suatu hari tiba tiba
makhluk parasit menginvasi bumi dengan jumlah massal, parasit yang mengambil
alih tubuh manusia dengan menggali otak manusia. Shinichi yang sedang tidur
berada dikamarnya dihinggapi oleh parasit, seketika sadar dan mendapati parasit
itu menjebol tangannya. Shinichi berhasil mencegah parasit itu masuk lebih
dalam, sehingga parasit itu gagal mengambil alih otaknya, dan entah bagaimana
parasit itu diberi nama Migi oleh Shinichi.
Rating 8.54 [MyAnimeList]
9. Mob Psycho 100
Terdapat para pengguna
kekuatan psikis didunia, dan Kageyama Shigeo atau Mob adalah
satu diantaranya. dia didapati telah menguasai kekuatannya itu sejak kecil, dan
mengetahui bahwa dia sangat berbahaya bagi orang lain. Demi mengontrol
kekuatannya, Mob berguru kepada Reigen Arataka, yang mengaku bahwa dia adalah
pengguna kekuatan psikis, serta mengeksploitasi Mob demi uang.
Rating 8.53 [MyAnimeList]
10.
Shingeki no Kyojin
Selama
bertahun-tahun, manusia selalu dihantui dan diburu oleh para Raksasa.
Dinding
yang tinggi dan besar dibuat, dan terdiri dari lapisan lapisan Maria, Rose, dan
Sheena, yang mencegah para Raksasa untuk masuk pemukiman para manusia. Suatu
ketika dinding lapisan terluar dipecah oleh Raksasa yang berukuran masif, dan
berhasil membuat para raksasa lainnya masuk dan memakan manusia.
Rating 8.51 [MyAnimeList]
11. Fate / Stay Night
Unlimited Blade Works
Berada di tengah Perang
Cawan Suci, atau Holly Grail War ke 5, Shirou mendapati
dirinya terpilih menjadi seorang Master dan memiliki Servant kelas Saber. dan
mengikuti perang tanpa mempunyai tujuan mengikuti perang tersebut, berhadapan
dengan Master, dan Servant lainnya.
Rating 8.42 [MyAnimeList]
12. Nanatsu no Taizai
Berceritakan tentang
para Kesatria Suci Britania yang menggunakan kekuatan mereka untuk mencegah dan
mengalahkan orang yang memberontak kepada negara, dan yang akhirnya dijuluki
Nanatsu no Taizai atau The Seven Deadly Sins.
Rating 8.31 [MyAnimeList]
13. Magi : The Labyrinth
of Magic
Sebuah bangunan yang
disebut dengan Dungeon telah muncul di berbagai tempat, yang
dirumorkan adalah hasil pekerjaan dari para Magi. Ketika
seseorang berhasil menaklukan sebuah Dungeon, maka ia akan
mendapat artifak, harta, dan kekuatan sihir dari para jin yang bersemayam dalam
suatu artifak tersebut. Aladdin, yang pergi meninggalkan tempatnya
pergi menjelajahi dunia dan memiliki seruling yang jika ditiup dapat
mengeluarkan Jin yang mempunyai kekuatan untuk melindunginya,
dan yang berakhir bertemu dengan Alibaba Saluja, Aladdin pun melakukan
petualangan bersama Alibaba.
Rating 8.22 [MyAnimeList]
14. Ansatsu Kyoushitsu
Ketika sebuah makhluk
menhancurkan sebagian besar dari bulan, para murid kelas 3E, yang ditugaskan
untuk membunuh makhluk yang berkemungkinan bisa menghancurkan bumi,
Makhluk berkecepatan 20
Mach tersebut bernama Koro-Sensei dan mulai mengajarkan teknik teknik mebunuh
kepada kelas 3E untuk membunuh dirinya sendiri.
Rating 8.21 [MyAnimeList]
15. Kill la Kill
Setelah Ryuuko
kehilangan ayahnya yang dibunuh, ia memutuskan untuk mencari pelakunya, yang
mengambil setengah bagian dari penemuan ayahnya, yaitu sebuah Scissor Blade. Dan
Ryuuko pun mulai memasuki Akademi
Honnouji, dan akhhirnya pencariannya dimulai disana.
Rating 8.20 [MyAnimeList]
16. Noragami
Yato adalah dewa yang
anehnya tidak memiliki satu pengikutpun, Yato mempunyai mimpi tuk memiliki
banyak umat yang memujanya. Salah satu usahanya yaitu menerima pekerjaan dari
dewa lain untuk membasmi makhluk aneh yang berkeliaran, bersama dengan senjata partnernya,
yang akhirnya meninggalkan Yato karena merasa penggunanya tidak berguna.
Rating 8.16 [MyAnimeList]
17. Zetsuen no Tempest
Yoshino,
seorang pelajar yang diam diam sudah menjadi pacar dengan adiknya Mahiro, yaitu
sahabatnya. Suatu ketika pacarnya meninggal secara misterius dan memutuskan
untuk menjalani hidup normal lagi. Mahiro yang pergi tanpa kabar, ternyata
sedang berguru kepada seorang penyhir bernama Kusaribe Hakaze, demi mencari
pelaku pembunuhan adiknya, dan akhirnya mempelajari tentang keberadaan Tree of Exodus.
Rating 8.13 [MyAnimeList]
18. Log Horizon
Shiro, seorang gamer
yang tiba tiba masuk kedalam game MMORPG yang bernama Elder Tale tanpa sebab, bersama teman temannya yang memainkan game
yang sama, memutuskan untuk berkeliling dan mencari tahu sebab mengapa mereka
bisa masuk kedalam dunia game Elder Tale tersebut.
Rating 8.11 [MyAnimeList]
19. Drifters
Pada era perang
Sekigahara 1600, Toyohisa Shimazu, mendapati dirinya terluka parah dan akhirnya
ditarik menuju dimensi lain, bertemu seorang pria misterius berkacamata, dan
mengirimkannya ke dunia paralel dimana ada beberapa orang yang disebut Drifters dan berjumpa dengan tokoh tokoh
seperti Oda Nobunaga dan Yoichi Suketaka Nasu.
Rating 8.06 [MyAnimeList]
20. Overlord
Game VR atau Virtual Reality MMORPG terkenal yang
bernama Yggdrasil telah dirilis, dan
Momonga yang membuat Chara penyihir yang menamai dirinya Ainz Ooal Gown,
memutuskan untuk bermain disaat saat server Ygdrasil akan ditutup, dan ketika
server ditutup, Momonga menjadi player yang satu satunya tersisa di Yggdrasil,
mendapati dirinya telah menyatu pada game tersebut.
Rating 8.05 [MyAnimeList]
21. Beelzebub
Ishiyama adalah sekolah
yang terkenal akan murid murid nya yang sangat kacau, hancur, dan sangat
preman, membuat sekolah Ishiyama tersebut menjadi penuh dengan kekerasan fisik.
Oga Tatsumi, adalah salah satu murid disana yang sedang dikepung oleh para
berandalan, berhasil mengalahkan dan bertemu om om yang mengapung di sungai,
dan om om itu membelah dirinya dan mengeluarkan bayi yang beridentitaskan
Kaiser de Emperana Beelzebub IV (Baby
Beel).
Rating 8.03 [MyAnimeList]
22. Inuyashiki
Inuyashiki, anime action 2017 yang baru baru ini menjadi favorit. Inuyashiki Ichirou, seorang
lansia yang mengidap penyakit kanker yang membuatnya tidak dapat lagi bertahan
lama, memutuskan untuk meratapi nasibnya di sebuah bukit, ia juga melihat
seorang anak muda berdiri di bukit itu. Tiba tiba sebuah UFO dating dan menabrak bukit itu, dan
mendapati bahwa ada 2 manusia yang hancur akibat perbuatan mereka. Karena dalam
keadaan terdesak, mereka mengganti tubuh 2 manusia itu dan langsung pergi.
Rating 8.03 [MyAnimeList]
23.
Tokyo Ghoul
Di jepang, dimana terdapat makhluk menyerupai manusia yang disebut Ghoul, mereka memakan manusia demi melampiaskan rasa lapar mereka. Kaneki Ken, seorang mahasiswa yang berkenalan dengan Kamishiro Rize, dan akhirnya Kaneki mulai menyukainya. Dan pada suatu ketika Rize mengajak Kaneki pergi ke tempat yang gelap, yang tidak disangka sangka Kaneki, bahwa Rize adalah Ghoul.
Rating 8.02 [MyAnimeList]
24.
Mirai Nikki
Seorang
pelajar, Amano Yukiteru, menghabiskan waktunya untuk mencatat diary di telepon
genggamnya, Deus Ex Machina dan Pelayannya Murmur yang merupakan teman
imajinasinya, Namun Yukiteru mendapati Deus Ex Machina ternyata mempunyai
keberadaan di dunia nyata, dan akhirnya menganugrahi Yukiteru sebuah Mirai Nikki.
Rating 7.94 [MyAnimeList]
25. Gate: Jieitai
Kanochi nite, Kaku Tatakaeri
Youji Itami adalah
seorang petugas keamanan Jepang, JSDF yang
mempunyai hobi dan mengidolakan Anime atau bisa disebut dengan Otaku. Tiba
tiba sebuah gerbang atau disebut Gate, yang
mengkoneksikan antara dunia paralel fantasi dengan dunia yang ditempati Youji. Monster
monster keluar dari gerbang dan membunuh serta menghancurkan semuanya, Youji
berhasil menyelamatkan warga-warga dengan aksinya, dan akhirnya ditugaskan
untuk memimpin pasukan untuk memasuki Gate.
Rating 7.91 [MyAnimeList]
26. Ao no Excorsist
Rin Okumura adalah
seorang remaja biasa yang sampai suatu hari diserang oleh setan, saat dia menemukan bahwa dia sebenarnya adalah
anak setan dan ayahnya adalah iblis memintanya untuk kembali sehingga mereka
dapat menaklukkan Assiah bersama-sama. Karena tidak ingin
bergabung dengan raja Gehenna, Rin memutuskan untuk memulai latihan untuk
menjadi seorang pengusir setan sehingga dia bisa berjuang untuk mempertahankan
Assiah bersama saudaranya Yukio.
Rating 7.86 [MyAnimeList]
27. Danmachi
Seorang anak bernama Bell
Cranel, anak yang naif, mempunyai mimpi untuk menjadi seorang pahlawan, dan dia
bertemu dengan Dewi bernama Hestia. Menerima beberapa quest untuk membasmi monster-monster
didalam sebuah bangunan yang disebut Dungeon.
Ia merasakan bahwa mimpinya akan terwujud sedikit demi sedikit.
Rating 7.84 [MyAnimeList]
28. To Aru Series
Terdiri dari 2 story,
yaitu To Aru Kagaku dan To Aru Majutsu, berceritakan tentang sebuah kota yang
berisikan para pengguna kekuatan super yang di ukur kekuatannya dengan
pelevelan dari 1 sampai dengan 5. To Aru Kagaku berceritakan tentang Gadis
Level 5 dan To Aru Majutsu menceritakan tentang Pemuda Level 0.
Rating 7.65 / 7.84 [MyAnimeList]
29. Hai to Gensou no
Grimgar
Haruhiro mendapati
dirinya masuk kedalam dunia mirip dengan game, diamana terdapat senjata, sihir,
dan class. Ternyata selain dirinya, ada juga orang orang yang bernasib sama
dengannya, menggunakan kata kata yang terasa dejavu seperti “Ponsel”, dan mereka memulai petualangan
mereka disana.
Rating 7.83 [MyAnimeList]
30. Sword Art Online
Kirigaya Kazuto, seorang
beta tester game Sword Art Online yang berbasis Nerve-Gear, dimana player
memasuki game dalam kondisi tertidur. Menggunakan alias Kirito, ia memainkan
Sword Art Online. Dan menyadari bahwa ia tidak bisa logout dari game.
Rating 7.69 [MyAnimeList]
Yap, semua yang diatas adalah 30 rekomendasi Anime Action, maapkeun jika bahasa terlalu kaku :')
Salam Otaku! dan Wibu :v
Yap, semua yang diatas adalah 30 rekomendasi Anime Action, maapkeun jika bahasa terlalu kaku :')
Salam Otaku! dan Wibu :v
0 komentar:
Posting Komentar